KEGIATAN PUSAT DAN CABANG

 Pusat

  1. Tanggal 27 Oktober 2008 Pengurus Pusat mengadakan halal bihalal yang diisi dengan ceramah oleh Drs. Arifin Jayadiningrat tentang Hakikat Silaturahmi bertempat di Restoran Penang Bistro, Jakarta yang dihadiri juga oleh PI ISEI Jaya dan senior PI ISEI.
  2. Tanggal 28 Oktober 2008 Pengurus Pusat menghadiri pertemuan silaturahmi Idul Fitri yang diadakan PI ISEI Jaya di Mirasari Restoran, Jakarta.
  3. Tanggal 28 November 2008 Pengurus Pusat menghadiri acara Malam Silaturahmi Keluarga besar ISEI Jaya di Ruang Rekreasi Bank Indonesia Gedung Thamrin, Jakarta.

Banda Aceh

Tanggal  13  dan  19  Agustus PI ISEI  Cabang  Banda Aceh menyalurkan dana bantuan guru dari PI ISEI Pusat kepada 10 orang guru di SDN 29 SDN 2 Lamteba, SD Lhok Krut, SDIT Nurul Ishlah, SMP 3 Lambaro dan SMP 2 Indrapuri.

Jayapura

Tanggal 13 Agustus 2008 bertepatan dengan acara Hari Keluaraga Nasional XV dan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat V Tingkat Kota Jayapura di Kantor Walikota Jayapura PI ISEI Jayapura  merealisasikan  dana  bantuan  anak  asuh  dari  PI ISEI Pusat yang ditambah dari kas PI ISEI Jayapura kepada 60 orang siswa SD di Kota Jayapura dan merealisasikan dana bantuan guru dari PI ISEI Pusat kepada 10 orang guru di kota Jayapura.

Jakarta Raya

  1. Tanggal 10 Maret 2008 PI ISEI Cabang Jakarta mengadakan kunjungan bakti sosial ke Madrasah Ibtidaiyah Kramat Jaya, Jakarta Utara dan Madrasah Ibtidaiyah Nurul Bahri, Jl. Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara dengan memberikan sumbangan berupa uang dan buku pelajaran.
  2. Tanggal 25 September 2008 mengadakan bakti sosial Ramadhan untuk Kaum Dhuafa di lokasi bongkaran Tanah Abang, Jakarta Pusat.
  3. Tanggal 28 Oktober 2008 mengadakan halal bihalal di Restoran Mirasari, Jakarta dengan acara ceramah dan silaturahmi para anggota.

Malang

Tanggal 21 September 2008 PIISEI Cabang Malang telah merealisasikan dana bantuan anak asuh dari PI ISEI Pusat dan ditambah dari kas PI ISEI Cabang Malang kepada 9 orang siswa SD, 14 orang siswa SMP dan 7 orang siswa SLTA di Malang selain itu juga memberikan bingkisan berupa makanan kecil untuk berbuka puasa, baju taqwa bagi siswa laki-laki dan alat sholat (mukena) bagi siswa perempuan.

Pekanbaru

Pada  bulan  Agustus  2008 PI ISEI Cabang Pekanbaru menyalurkan dana bantuan anak asuh dari PI ISEI Pusat kepada 2 orang siswa SD, 19 orang siswa SMP dan MTS, 3 orang siswa SMK.

Pontianak

  1. Tanggal 27 Agustus 2008 mengadakan pertemuan rutin.
  2. Tanggal 27 Agustus 2008 PI ISEI Cabang Pontianak menyalurkan dana bantuan anak asuh dari PI ISEI Pusat kepada 4 orang siswa SD, 5 orang siswa SMP dan 5 orang siswa SMA.

Surabaya

  1. Tanggal 12 Maret 2008 PIISEI Cabang Surabaya mengadakan pertemuan rutin di kediaman Ibu Hj. Sri Soebekti.
  2. Tanggal 12 Maret 2008 PIISEI Cabang Surabaya mengunjungi Home Industri di Lawang.
  3. Tanggal 21 April 2008 PIISEI Cabang Surabaya telah melakukan rehabilitasi gedung SDN Sekargadung Kec. Dukun Gresik dan selesai tanggal 5 Juni 2008.
  4. Tanggal 14 Agustus 2008 dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI PIISEI Cabang Surabaya mengadakan “Lomba Memasak Olahan dari Mie Instant” di City Of Tommorow yang diikuti oleh Ibu-Ibu di Surabaya dan seluruh organisasi-organisasi wanita di Surabaya.
  5. Tanggal 16 – 18 Juli 2008 PIISEI Cabang Surabaya mengikuti Rapat Kerja PIISEI di Mataram.
  6. Tanggal 28 Juli 2008 PIISEI Cabang Surabaya mengadakan kegiatan bakti sosial dengan mengunjungi sekaligus menyantuni 50 kaum lansia berupa paket bahan makanan (beras, gula, susu bubuk, biskuit, mie instant dan uang tunai).
  7. Tanggal 5 Juni 2008 PIISEI Cabang Surabaya melakukan serah terima rehabilitasi gedung SDN Sekargadung Kecamatan Dukun, Gresik bahwa bangunan tersebut sudah selesai fisik 100%.
  8. PIISEI Cabang Surabaya mempunyai kegiatan Pemanfaatan Sampah Rumah Tangga. Dengan memilah sampah dari sumbernya kita dapat melakukan 3 R (Reuse, Reduces, Recycle) atau memanfaatkan kembali, mengurangi, mendaur ulang. Sampah kering yang berasal dari rumah tangga kita bisa menjadi bencana jika tidak kita kelola dengan kreativitas dan kesabaran sampah – sampah tersebut dapat menjadi barang yang lebih bermanfaat dan mempunyai nilai ekonomis.
Bagi yang berminat untuk pelatihan pengelolaan sampah
dapat menghubungi :PI ISEI Cabang Surabaya.
Sekretariat : Jl. Thamrin 12 Surabaya
Contact Person : Nina
Telp. 031-5683021/Fax. 031-5676475
Atau menghubungi Ibu. Widya Wilopo : Hp. 0818523953
 
9. Sesepuh PIISEI Surabaya ternyata bagaikan buah kelapa yang semakin tua semakin  kental santannya. Sosok seorang eyang yang berusia 64 tahun adalah Ibu Hj. Sri Soebekti Djoewaeni berhasil lolos dalam saringan sebagai DPD RI 2009 – 2014 Daerah Pemilihan Jawa Timur.Tujuan mulia Beliau adalah memotivasi Kader – kader Perempuan muda agar lebih giat mengupayakan keterwakilan suara Perempuan di Kelembagaan  Legislatif. Dengan demikian masalah – masalah mendasar Perempuan dalam bidang kesehatan, pendidikan, trafficking dapat segera teratasi.

Yogyakarta

  1. Tanggal 15 Agustus 2008 PIISEI Cabang Yogyakarta menyalurkan dana bantuan guru dari PIISEI Pusat sebesar Rp. 5.000.000,- dan ditambah dari PIISEI Cabang Yogyakarta sebesar Rp. 2.000.000,- kepada 6 orang guru di Kulon Progo dan GN Gebang, Sumberharjo, Prambanan, Sleman Yogyakarta.
  2. Tanggal 15 Agustus 2008 PIISEI Cabang Yogyakarta memberikan bantuan air bersih dan sembako kepada warga di daerah Sumberharjo, Prambanan, Sleman.
  3. Tanggal 27 Agustus 2008 PIISEI Cabang Yogyakarta menyalurkan dana bantuan anak asuh dari PIISEI Pusat kepada 23 orang siswa SD, SMP, SMA bagi warga Sapen Yogyakarta dan 27 orang siswa SD, SMP, SMA bagi warga Balong Lor Potorono Banguntapan Bantul.
 
 
 
Buletin edisi 24, Desember 2008

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROFIL

TURNAMEN GOLF AMAL PIISEI PUSAT

BERITA ORGANISASI