RUMAH TANGGA & KARIR



MENJADI IBU RUMAH TANGGA SEKALIGUS WANITA KARIR


Mungkin beberapa dari anda para wanita yang baru saja bekeluarga, pernah bertanya-tanya, Apakah salah dengan memilih menjadi ibu rumah tangga sekaligus menjadi wanita karir?
Tentu saja tidak, asalkan keduanya dilakukan dengan penuh tanggung jawab, ibu rumah tangga yang bekerja di luar rumah dapat berkontribusi kepada kehidupan ekonomi keluarga.

Melakoni pekerjaan di kantor dan menjadi seorang ibu rumah tangga saat di rumah, mungkin merupakan impian sebagian besar kaum wanita. Mungkin Anda salah satunya.
Berikut ini beberapa hal yang perlu Anda perhatikan jika ingin tetap menjadi seorang pekerja profesional tapi tetap bisa jadi ibu yang baik bagi keluarga.
1.      Manajemen Waktu
Ini merupakan hal paling penting jika memutuskan untuk menjalani dua profesi sekaligus. Sesibuk dan setinggi apa pun jabatan di kantor, harus diingat bahwa Anda seorang istri dan seorang ibu yang harus menyiapkan sarapan pagi untuk keluarga dan membantu pekerjaan rumah si buah hati.

2.     Bersikap Profesional
Jadilah profesional, usahakan agar waktu bekerja tidak mengganggu waktu Anda bersama keluarga tercinta. Sebaliknya, jangan biarkan urusan keluarga mengganggu pekerjaan Anda. Membuat skala prioritas mungkin bisa membantu Anda menentukan mana yang harus didahulukan.

3.     Jaga Pola Hidup
Menjaga pola hidup wajib dilakukan untuk seorang wanita karier yang juga seorang ibu. Makanan yang bergizi, istirahat yang cukup, serta jangan lupa luangkan waktu untuk berolahraga merupakan cara yang baik untuk menyeimbangkan kesibukan Anda di kantor dan saat di rumah mengurus keluarga.

4.     Me Time
Anda juga perlu memberikan yang terbaik bagi diri Anda sendiri. Luangkan waktu sebentar dari keramaian dan menyendirilah, lakukan aktivitas yang membuat Anda tenang seperti berendam dengan air panas atau mungkin hal yang paling anda sukai yaitu pergi ke spa & salon untuk mendapatkan pijatan di seluruh tubuh.
  
5.    Jaga Emosi
Tuntutan pekerjaan di kantor yang cukup berat biasanya membuat wanita lebih sensitif, jadi jagalah emosi Anda baik-baik. Tak adil jika Anda melampiaskan kekesalan di kantor kepada buah hati saat ia mengajak Anda bermain atau mengerjakan tugasnya dari sekolah.

Jika 5 hal tersebut tak cukup membantu Anda dalam menjalani dua tanggung jawab, maka memilih profesi sebagai ibu rumah tangga adalah pilihan yang tepat.
Saat memilih menjadi ibu seutuhnya pikirkan aktivitas yang akan Anda lakukan di rumah selama anak bersekolah dan suami bekerja. Selain itu, kemampuan finansial pribadi pastinya akan berkurang dan ini berarti Anda harus membatasi keinginan yang berhubungan dengan materi.

Jika Anda memilih untuk menjadi ibu rumah tangga sambil bekerja, Anda perlu menyeimbangkan pola hidup dan kerja.



Buletin PIISEI, edisi 39 Juli 2016

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROFIL

TURNAMEN GOLF AMAL PIISEI PUSAT

BERITA ORGANISASI