RUMAH TANGGA & KARIER



TIGA JURUS SELAMAT KARYAWAN BARU


M
endapatkan pekerjaan mengungguli banyak pesaing memang menimbulkan kebanggaan tersendiri. Apalagi jika pekerjaan Anda adalah posisi yang sudah diidam-idamkan sejak dulu. Anda pikir masa-masa berat sudah selesai? Jangan senang dulu, berikut adalah beberapa hal yang patut Anda waspadai.

Pertama, jaga performa. Bagi yang sudah pengalaman bekerja, Anda tentu tahu bahwa perusahaan sangat menilai performa awal karyawan baru. Biasanya penilaian dilakukan pada tiga hingga enam bulan pertama. Jika performa Anda oke, jaga baik-baik performa hingga enam bulan berikutnya.
Pada umumnya, perusahaan menilai kinerja Anda selama setahun penuh, baru melakukan ikatan kerja sama berikutnya. Entah langsung diangkat menjadi karyawan tetap, atau masih diperpanjang. Ada juga perusahaan yang memberikan waktu hingga bertahun-tahun baru mengangkat karyawannya menjadi karyawan tetap.
Oleh sebab itu, agar proses pengangkatan berjalan lancar, sebaiknya Anda menjaga performa tetap stabil, tetapi terus meningkat.

Kedua, siap grak! Ibarat tentara, seorang karyawan baru sebaiknya siap sedia ketika atasan meminta tolong sesuatu. Apalagi jika posisi Anda berdekatan dengan atasan. Duduk dekat dengan atasan memang ada untung dan ruginya.
Ruginya, ya, Anda harus siap-siap sering dimintai tolong atasan kapan pun juga. Namun untungnya, Anda dapat lebih mudah bertanya jika ada suatu kerjaan yang membingungkan.

Ketiga, gunakan fasilitas sewajarnya. Printer, telepon, dan koneksi internet adalah beberapa fasilitas kantor yang dapat Anda manfaatkan. Yang namanya fasilitas, bukan berarti Anda bebas menggunakannya secara berlebihan. Contohnya, telepon.
Jika Anda diberi keleluasaan menelpon bebas kemana saja, bukan berarti Anda dapat menggunakannya untuk kepentingan pribadi. Gunakanlah telepon secara bijak hanya untuk kepentingan perusahaan. Sementara Anda menggunakan telepon pribadi.
Bukannya pelit, tetapi beberapa perusahaan yang ada merekam sejarah telepon keluar masing-masing unit. Jika satu unit diketahui biaya telekomunikasi membengkak dan ditelusur penyebabnya, bisa-bisa Anda kena getah nanti. Hal serupa pun berlaku pada penggunaan printer dan fasilitas internet.

                        • Kompas



Buletin PIISEI edisi 38, Januari 2016

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROFIL

TURNAMEN GOLF AMAL PIISEI PUSAT

BERITA ORGANISASI